Ada berbagai macam miniatur yang kerap dijadikan sebagai souvenir relasi perusahaan. Biasanya, perusahaan membuat miniatur yang dianggap mampu mencerminkan jati diri perusahaan. Dengan begitu, miniatur mampu merepresentasikan karakteristik perusahaan sehingga dapat mendukung branding. Di sisi lain, melalui miniatur tersebut perusahaan dapat menyampaikan pesan dengan lebih bermakna.
Macam Miniatur untuk Souvenir Perusahaan
Souvenir menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari sebuah perusahaan. Hampir di setiap acara yang diselenggarakan perusahaan membutuhkan souvenir untuk cendera mata. Perusahaan pun berupaya menghadirkan souvenir yang inovatif agar relasi yang terlibat dalam acara tersebut merasa berkesan. Miniatur pun menjadi pilihan souvenir yang unik untuk melengkapi momen berkelas tersebut.
Tentunya, ada berbagai macam miniatur yang dapat dijadikan sebagai souvenir. Perusahaan dapat menyesuaikan dengan bidang yang digeluti agar dapat menjadi souvenir yang representatif. Bahkan, perusahaan dapat membuat miniatur dengan desain custom sehingga sesuai dengan ekspektasi. Berikut ini adalah beberapa contoh macam miniatur untuk memenuhi kebutuhan souvenir relasi perusahaan.
- Miniatur bangunan: Gedung perusahaan menjadi inspirasi paling tepat untuk membuat miniatur. Hal ini karena miniatur gedung terasa lebih representatif. Di samping itu, ada pilihan kerajinan miniatur rumah adat yang memberikan nuansa kedaerahan. Dengan kata lain, miniatur semacam ini dapat menjadi media untuk melestarikan budaya lokal.
- Miniatur jembatan: Jembatan ikonik dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk membuat miniatur. Di Indonesia yang berupa negara kepulauan ini memang terdapat banyak jembatan untuk menghubungkan satu daerah dengan daerah lain. Misalnya saja, ada pilihan miniatur Jembatan Suramadu yang terinspirasi dari jembatan terpanjang di Indonesia.
- Miniatur pertambangan: Perusahaan tambang memiliki referensi sendiri kala membuat miniatur sebagai souvenir. Namun, pada umumnya, perusahaan pertambangan membuat miniatur alat berat sebagai cendera mata. Dengan membuat miniatur semacam ini, karakteristik dan jati diri perusahaan pun akan tergambarkan dengan lebih baik.
Tunggu apalagi, segera saja siapkan konsep miniatur untuk kebutuhan souvenir perusahaan Anda. Jika sudah siap, Anda bisa menyampaikannya kepada customer service kami. Pesan sekarang untuk mendapatkan souvenir yang sesuai dengan ekspektasi.